Cara Mencairkan dan Bukti Pembayaran Earning Adf.ly
Mungkin beberapa diantara anda ada yang sudah pernah melihat atau mengunjungi link Adf.ly, biasanya link Adf.ly dipasang pada blog-blog atau website yang berisi konten-konten berkaitan dengan download software atau game. Dimana jika ada pengunjung mengkilik link yang telah disingkat di Adf.ly, anda akan menuju halaman Adf.ly dan anda harus menunggu 5 detik, kemudian klik skip ad pada bagian sudut kanan atas untuk menuju ke halaman asli dari link yang telah disingkat. Nilai earning yang anda dapatkan dari setiap klik pengunjung jumlahnya berbeda-beda, tergantung dari mana asal negara pengunjung tersebut mengklik link anda, selengkapnya anda bisa lihat di http://adf.ly/rates.
Nah, kebetulan dengan modal ‘penasaran’ saya juga turut bergabung menjadi publisher Adf.ly, selanjutnya link-link yang telah saya perpendek kemudian saya bagikan di facebook dan juga twitter dan beberapa saya pasang pada postingan blog saya. Setelah sekian lama akhirnya saya mencoba untuk mengecek akun Adf.ly saya, tepatnya bulan lalu dan ternyata earning yang saya hasilkan sudah bisa dicairkan. Perlu anda ketahui bahwa anda bisa melakukan payout dari akun Adf.ly anda apabila jumlah earning yang anda dapatkan sudah mencapai $5 atau lebih, dan metode pembayarannya pun tidak langsung dikirimkan pada rekening bank yang kita miliki, tetapi melalui pihak ketiga yaitu situs transfer uang secara online, seperti Paypal. Lalu bagaimana cara mentransfer earning Adf.ly ke Paypal? Silahkan simak langkah-langkahnya dibawah ini.
Cara Mencairkan Earnings Adf.ly ke Paypal
1. Login ke akun Adf.ly anda dan pada halaman utama klik Account yang terletak dibawah nama profil.
2. Kemudian silahkan anda isi pada bagian withdrawal information, pada pilihan Payment Processor silahkan anda pilih paypal dan pada pilihan Withdrawal Account silahkan anda isi dengan alamat email yang anda gunakan pada akun paypal anda.
3. Selanjutnya masuk ke menu Withdraw dan perhatikan.
Adf.ly akan melakukan pembayaran secara otomatis setiap bulan pada akun transfer uang online yang anda miliki, setelah jumlah earning anda sudah mencapai minimum payout yaitu sebesar $5. Gambar diatas adalah halaman withdrawal pada akun Adf.ly saya, yang mana menunjukan All available earning telah mencapai $5.14 yang artinya earning saya sudah bisa dicairkan karena telah memnuhi persyaratan minimum payout. Pada Next Payment tertulis July 1st, 2014, yang berarti bahwa pengiriman uang akan dilakukan pada tanggal 1 Juli 2014.
Ok, cukup sampai disini Langkah-Langkah Cara Mencairkan Earnings Adf.ly ke Paypal, selanjutnya kita hanya tinggal menunggu pembayaran dari Adf.ly pada tanggal 1 Juli 2014.
Lalu apakah Adf.ly benar-benar membayar kepada publisher-nya? Dan akhirnya pagi tadi, tanggal 2 juli 2014, saya menerima email dari paypal yang berisi pesan seperti berikut :
Dari isi email tersebut terdapat pesan bahwa x19 Limited mengirimkan kepada Anda $6,31 USD, mengapa bukan dari Adf.ly? Nah, ketika saya klik tombol Dapatkan rincian dan ternyata memang benar bahwa yang mengirim ke akun paypal saya sebesar $6,31 USD adalah Adf.ly dan tidak terasa $5.14 pada halaman withdrawal saya sebelumnya telah meningkat menjadi $6,31 pada tanggal 1 Juli 2014. Yah memang jumlahnya tidak banyak, tapi ini sudah lumayan buat saya, setidaknya bisa buat nambah kuota hehe.
Baiklah, maka terbuktilah bahwa Adf.ly benar-benar membayar kepada pubisher-nya dan hal terakhir yang harus anda lakukan adalah mencairkan uang dalam bentuk tunai dari akun paypal ke rekening anda. Nah, jika anda juga merasa tertarik untuk mencari penghasilan tambahan melalui Adf.ly silahkan anda daftar di http://adf.ly/join
Ok, itulah tadi postingan sederhana saya mengenai Cara Mencairkan dan Bukti Pembayaran Earning Adf.ly, semoga bisa bermanfaat dan wassalam.
Post a Comment