Alasan Mengapa Selalu Muncul Masjid di Permainan Pokemon GO
Game terbaru yang sedang booming adalah game Pokemon GO. Permainan Pokemon Go terbilang luar biasa dan membuat banyak para gaming berusaha untuk menjadi juara yang nantinya mereka akan memamerkan koleksi monster yang berhasil mereka tangkap. Udah mainkan gamenya belum sob? Kali ini Joa ngutip dari palingseru.com mengenai mengapa selalu muncul masjid di permainan Pokemon GO.
Permainan Pokemon Go ini memiliki ciri khas khusus yakni ketika pemain menggunakan ikon PokeStop, yaitu spot untuk mengambil item secara gratis , pasti nantinya akan muncul gambar masjid.
Banyak orang bertanya – tanya kenapa selalu muncul gambar masjid pada Pokemon Go ini ?
Untuk mengetahui alasannya memang belum ada penjelasan secara resmi dari pihak Niantic Inc selaku pengembang mengapa memilih masjid sebagai tempat yang sering dipakai untuk PokeStop.
Akan tetapi , menurut beberapa gamer yang telah mencoba, hal ini lantaran di Indonesia penganut Islam jumlahnya mayoritas dan membuat bangunan masjid mendominasi di berbagai wilayah. Bahkan dengan jarak kurang dari 500 meter saja ada masjid yang berdiri berdekatan.
Maka dari itu , masjid dijadikan sebagai PokeStop.
Selain masjid, permainan Pokemon Go juga sering menampilkan tempat umum seperti taman kota, stasiun, tempat wisata, atau tempat ibadah memang dipilih sebagai PokeStop atau gym.
“Tak seperti tempat wisata, toko, ataupun spot lainnya, masjid biasanya kan letaknya nggak pernah berubah walau puluhan tahun,” ujar Noviansyah, seperti yang dilansir dari Brilio.net (13/7).
Post a Comment