Resep Masakan Tahu Telur Goreng
Tahu telur goreng merupakan hidangan khas jawa timur yang pastinya kalian sudah tak asing lagi. Anda dapat menemukan makanan ini warung tenda khas Lamongan atau Sidoarjo.
Tahu telur pada umumnya disajikan dengan lontong atau ketupat sebagi sumber karbohidrat. Namun jika harus menyiapkan ketupat maupun lontong terlebih dahulu mungkin akan merepotkan.
Jadi anda cukup menghidangkannya dengan sepring nasi putih pun sudah cukup. Tahu telur goreng ini adalah salah satu varian dari sekian banyak resep masakan yang terbuat dari tahu dan telur.
Tahu telur pada umumnya disajikan dengan lontong atau ketupat sebagi sumber karbohidrat. Namun jika harus menyiapkan ketupat maupun lontong terlebih dahulu mungkin akan merepotkan.
Jadi anda cukup menghidangkannya dengan sepring nasi putih pun sudah cukup. Tahu telur goreng ini adalah salah satu varian dari sekian banyak resep masakan yang terbuat dari tahu dan telur.
Jadi resep masakan tahu telur ini sangat cocok dan recommended banget bagi anda yang mempunyai waktu mepet untuk membuat hidangan untuk keluarga.
Sebenarnya tahu telur goreng ini merupakan masakan sederhana, mirip gorengan bakwan atau bala-bala. Hanya saja mempunyai perbedaan tahu dan telur sebagai bahan utamanya.
Biar tidak penasaran simak yuk resep masakan tahu telur berikut.
Bahan bahan:
- 250 gr tahu putih, cuci bersih, potong dadu 1cm
- 150 gr tauge, bersihkan, seduh air panas hingga layu
- 150 gr mentimun, cincang kasar
- 1 sdm tepung terigu
- 5 butir telur ayam
- 3 batang daun kucai, iris 1 cm
- 2 siung bawang putih, haluskan
- ½ sdt garam
- 50 ml air
Bahan sambal:
- 1 sdm minyak goreng
- 5 cabai rawit, iris halus
- 2 sdm petis udang
- 2 siung bawang putih, iris tipis
- 10 sdm kecap manis
- 1 sdt garam
Cara membuat tahu telur:
- Siapkan wadah (baskom atau mangkuk ukuran sedang), pecahkan telur ayam dan kocok lepas. Masukkan terigu yang sudah dilarutkan dengan air, bawang putih, garam, dan tahu iris. Campur rata. Kemudian bagi adonan menjadi 5 bagian.
- Panaskan wajan anti lengket, olesi dengan minyak sebelumnya. Tuangkan satu bagian adonan tahu telur, masak dengan api kecil hingga adonan matang di satu sisi. Jangan lupa untuk membalik adonan dan masak kembali hingga adonan matang merata. Angkat dan sisihkan. Lakukan terus hingga adonan habis.
- Sambal: panaskan minyak di wajan, tumis bawang putih dan cabai rawit hingga setengah matang. Angkat, haluskan. Siapkan mangkuk kecil, campur cabai, garam, bawang putih, petis dan juga kecap. Aduk rata.
- Hidangkan tahu telur bersama mentimun, tauge, sambal petis dan taburan daun kucai.
Itulah resep masakan tahu telur yang dapat anda coba di rumah untuk menyajikan hidangan untuk keluarga. Mudah-mudahan anda dan keluarga menyukai hidangan ini.Baca juga : Kumpulan Cara Membuat Resep Makanan yang lainnya
Anda juga dapat mengganti sambal dengan sambal tomat maupun kecap manis, sesuai selera pokonya.
Post a Comment